Turun Ke Jalan, Bhayangkari Polsek Sabbang dan Limbong Bagi Takjil Pada Pengendara

    Turun Ke Jalan, Bhayangkari Polsek Sabbang dan Limbong Bagi Takjil Pada Pengendara

    LUWU UTARA – Bhayangkari Ranting Polsek Sabbang dan Polsek Limbong bersinergi membagikan nasi kotak dan es buah untuk warga yang melintas di depan Mapolsek Sabbang, Selasa 19 April 2022 kemarin.

    Hal tersebut disampaikan Kapolsek Sabbang IPTU Gustan didampingi Kapolsek Limbong IPTU H. Awaluddin pada media ini, Rabu 20 April 2022 menjelaskan bahwa, 120 kotak nasi dan 130 es buah dibagikan di depan Polsek Sabbang.

    Kapolsek Sabbang dan Limbong dan personil serta bhayangkari turun langsung di jalan Trans Sulawesi bagi es buah dan nasi kotak untuk pengguna jalan

    Tak hanya bagi takjil gratis saja, polisi dan bhayangkari juga mengimbau masyarakat untuk tertib dalam mengemudi, agar bisa sambut hari raya Idul Fitri.

    “Kami juga mengimbau masyarakat untuk tetap taat dan disiplin memakai masker. Semoga pandemi corona virus menghilang dimuka bumi ini, ” sebut Kapolsek Sabbang. (yus).9

    Luwu Utara
    Editor Jus

    Editor Jus

    Artikel Sebelumnya

    Wabup Suaib Mansur Berbagi Duka Di Rumah...

    Artikel Berikutnya

    Ingin Juara Sayembara Desain Hari Jadi Wajo...

    Berita terkait